WhatsApp
Workshop Photography Bersama Fajar Kristiono di Point Lab Jakarta
Aneka Foto PB Menyelenggarakan Workshop Photography bertemakan “Creating Depth and Shape in Potrait Photography” di Point Lab Jakarta.
6 February, 2023 by
Workshop Photography Bersama Fajar Kristiono di Point Lab Jakarta
Defina Rizqi Amalia

Pos Properti Indonesia – (06/02/2023) Point Lab Co Working Space adalah salah satu Co Working space yang memiliki tempat yang cukup luas dengan fasilitas lengkap dan berlokasi di kota Bandung dan Jakarta. Point Lab Co Working Space memiliki beberapa service co working antara lain Shared Area, Meeting Room, Private Office, Virtual Office dan Function Room. Function Room Point Lab Co Working Space menjadi salah satu tempat yang sering digunakan untuk event, workshop, seminar, talkshow dan shooting. 

Baru-baru ini Point Lab Co Working Space di Jakarta berkolaborasi dengan Aneka Foto PB menyelenggarakan Workshop Photography yang bertemakan “Creating Depth and Shape in Potrait Photography”. Acara ini diselenggarakan pada Sabtu, 14 Januari 2023 pukul 13.00-17.00 dengan menghadirkan pembicara Fajar Kristiono yang merupakan seorang Potrait Photographer dan Founder of Fajar Kristiono Photography Academy. Acara ini di sponsori oleh Sony Alpha Indonesia dan Prima Media Aputure Indonesia dan dihadiri oleh 36 orang, dimana sasaran dari workshop ini adalah generasi muda yang tertarik dengan photography. 

Terdapat beberapa rangkaian dalam kegiatan tersebut, mulai dari registrasi ulang peserta, opening dari Sony Alpha Indonesia dan Aneka Foto PB, lalu sesi penyampaian materi oleh Fajar Kristiono, serta dilanjut dengan sesi praktek fotografi oleh peserta, dan diakhiri dengan penutup serta foto bersama. 


Dalam sesi materi Fajar Kristiono sebagai pembicara mengatakan bahwa “Fokus dari fotografi ini adalah wajah seseorang. Ini tidak berarti fotografer cukup memotret bagian wajah yang bersangkutan saja lalu selesai, tetapi fotografi portrait berusaha menangkap sisi artistik dari karakter wajah seseorang yang disertai dengan kemunculan rasa pada foto yang diambil. Sehingga, foto yang direkam tampak hidup dan bercerita seperti halnya sebuah karya sastra.”

Medy Siregar sebagai salah satu peserta dari Workshop Photography ini memberikan kesan bahwa “venue workshop bagus, snack yang diberikan sesuai ekspektasi, materi yang disampaikan jelas, biaya pendaftaran terjangkau.”

Aneka Foto PB sebagai penyelenggara berharap workshop ini dapat meningkatkan skill fotografi bagi generasi muda dan meningkatkan brand awareness dari product Sony Alpha Indonesia, Aneka Foto PB, dan Prima Media Aputure Indonesia.

Begitulah sekilas tentang acara workshop di Point Lab Jakarta, Jadi untuk Point Lovers yang membutuhkan tempat untuk event bisa sekali pakai Function Room di Point Lab.


Share this post